Outbound di Trawas merupakan salah satu kegiatan untuk menghilangkan kejenuhan dan untuk melatih kesehatan jasmaniatau fisik kita salah satunya kesehatan paru – paru dan jantung. Outbound juga sebagai kegiatan liburan atau refreshing sambil belajar. Outbound dapat membentuk pola pikir kita, meningkatakan daya focus kita, meningkatkan rasa percaya diri kita, melatih peserta menyesuaikan diri di tempat yang baru dan juga teman baru dan menambah semangat kita untuk melakukan kegiatan sehari – hari, sekolah maupun kerja. Outbound sendiri bisa dilakukan di ruang terbuka (outbound) maupun di ruang tertutup (indoor) salah satunya di Kota Malang yang memiliki banyak obyek wisata dengan udara yang dingin dan sangat sejuk dan Kota Malang juga cocok untuk kalian yang ingin mengadakan kegiatan outbound bersama keluarga dan teman – teman kalian. Banyak sekali kegiatan outbound di trawas ini seperti kegiatan bermain ice breaking, senam, membuat yel – yel, human ladder dan masih banyak lagi.
Outbound Trawas Jawa Timur
Untuk kalian yang ingin melakukan kegiatan outbound, kalian wajib datang ke Malang, yaitu di trawas jawa timur. Di trawas ada beberapa tempat untuk kegiatan outbound yang tentunya murah dengan pelayanan dan fasilitas yang lengkap. Berikut beberapa informasi yang kami berikan untuk kalian seputar lokasi outbound trawas Jawa timur, diantaranya yaitu :
1. Hotel PCP, Trawas
Hotel PCP atau hotel padepokan cahaya putra adalah hotel yang cocok untuk kegiatan outbound kalian karena hotel ini sangat nyaman dengan memiliki pemandangan yang indah dan menakjubkan di lengkapi resto, kolam renang dan stan oleh – oleh. Untuk fasilitas outboundnya sendiri yaitu lapangan yang sangat luas untuk kegiatan outdoor, kegiatan outbound di dalam ruangan di aula yang cukup luas dapat menampung sekitar 200 orang. Dan juga kolam renang untuk kegiatan yang berhubungan dengan wahana air. Tak hanya outbound kalian juga bisa memesan hotel untuk menikmati suasana malam hari di Trawas Jawa Timur ini
2. UTC (Ubaya Training Center)
Ubaya Training Center ini merupakan salah satu lokasi pilihan untuk kegiatan outbound kalian, namun di lokasi ini tanpa penginapan. Fasilitas yang mendukung kegiatan outbound yaitu lapangan yang cukup luas dan aula A dan B untuk kegiatan training yang bisa menapung sekita 150 orang. Udaranya di sini sangat sejuk karena terdapat banyak pepohonan yang menjulang tingga dan rimbun dan juga terdapat perkebunan durian.
3. Hotel Grand Trawas
Hotel Grand Trawas ini merupakan hotel yang memiliki pemandangan yang terbaik dengan hawa yang dingin, udara yang sejuk dan menyegarkan mata. Fasilitas yang di tawarkan untuk kalian seperti lapangan tenis di luar ruangan, lokasi berkuda, lokasi untuk panahan dan juga lokasi untuk track sepeda. Fasilitas untuk kegiatan outbound sendiri yaitu instalasi alah high rope, area outbound yang sudah di sediakan. Hotel ini lokasinya sangat strategis dan mudah di jangkau dan kalian bisa menginap di Hotel ini untuk menikmati suasana di Trawas.
Outbound Pacet
Kegiatan outbound di Jawa Timur tak hanya di Trawas saja, namun juga di Pacet Mojokerto yang berada di daerah dataran tinggi, Pacet sangat cocok untuk kalian yang ingin mengadakan kegiatan outbound dengan panorama alam yang indah dan udara yang sangat sejuk dan juga bebas dari polusi. Kondisi alam di Pacet ini sangat mendukung untuk program – program aktivitas outdoor, program – program tersebut di kemas sangat menarik dan kreatif dengan suasana yang menyenangkan dan sangat mendidik. Fasilitas outdoor utuk kegiatan outbound di Pacet Mojokerto ini seperti rafting atau arum jeram, flying fox, camping, paintball pacet dan juga family gathering. Terasa kurang bukan jika kalian outbound namun tidak mersakan sensasi olahraga arum jeram? Di Pacet juga tersedia wahanan wisata Alam Bnadulan dan Sungai Komong untuk kegiatan rafting dan arum jeram. Sarana wisata ini di suguhkan untuk kalian yang ingin melakukan kegiatan rafting dengan alam yang masih murni, tidak ada sampah dan air sungainya yang bersih, jernih dan sangat deras ditambah dengan bebatuan – bebatuan yang membuat kegiatan arum jeram kalian menjadi lebih seru lagi dan menantang. Kegiatan rafting ini melatih kerja sama antar anggota dan kekompakan karena olahraga ini merupakan olahraga yang sangat menanatng dan ekstrem sehingga sangat berisko tinggi loh. Namun untuk kalian yang merasa tertantang harus mersakan olahraga ini kalian akan terpacu dengan suasana dan efek – efek saat kalian melakukan kegiatan arum jeram di Pacet in.