DESTINASI WISATA YANG SANGAT COCOK UNTUK DIKUNJUNGI ANAK – ANAK

DESTINASI WISATA YANG SANGAT COCOK UNTUK DIKUNJUNGI ANAK – ANAK

Malang, Jawa Timur merupakan Kota yang menyimpan sejuta pesona yang menarik untuk di kunjungi.

Tempat – tempat di Kota Malang sangat beragam dan hits, dimulai dari wisata edukasi anak – anak, wisata outbound anak di Malang, wisata pegunungan maupun pantai.

Untuk menambah keseruan saat mengunjungi Kota Malang, dan menghabiskan waktu liburan bersama anak kecil, sangat cocok untuk anda datang ke wisata kota malang, nah berikut ini merupakan wisata yang sangat cocok untuk dikunjungi bersama anak – anak. Simak informasi berikut ini.

 

  1. Jatim Park 2

Jatim Park merupakan suatu destinasi di Kota Malang yang sangat indah dan menjadi tempat edukasi untuk anak – anak, wisata ini sangat cocok untuk di kunjungi bersama anak – anak karena bisa menambah pengetahuan anak – anak. Wisata ini menyuguhkan beberapa fosil yang sudah dibekukan agar tampak awet dan bertahan lama. Wisata ini banyak sekali fauna yang sangat bermacam – macam dari manca negara. Anak – anak bisa melakukan interaksi bersama fauna yang ada disini dan mereka dapat berfoto dengan fauna yang disuguhkan disini.

Banyak sekali spot yang bisa anda kunjungi bersama anak – anak. Dilengkapi dengan berbagai macam wahana yang bisa menambah kesan keseruan saat melakukan liburan di Jatim Park ini. sangat seru bukan? Silahkan datang saja ke Temas, Kec. Batu.

 

  1. Batu Night Spectacular

Batu Night Spectacular atau sering wisatawan sebut sebagai BNS. BNS merupakan wisata yang sangat cocok untuk anda kunjungi bersama anak – anak. Wisata ini dilengkapi dengan berbagai macam wahana yang sangat indah dan seru. Tetapi banyak wahana yang di peruntukan untuk orang dewasa karena sangat menguji adrenalin saat mencoba wahana ini. tetapi jangan risau, ada juga wahana yang di peruntukan untuk anak kecil tentunya sangat seru dan menyenangkan.

Banyak spot yang bisa anda temui disini, wisata malam ini sangat indah dan seru untuk menghabiskan waktu malam mu dengan keluarga dan teman – teman. Wisata ini dilengkapi oleh berbagai macam lampion yang indah, dan bisa anda abadikan melalui foto, tertarik datang saja ke Jl. Hayam Wuruk No.1, Oro-Oro Ombo, Kec. Batu.

 

  1. Museum Angkut

Museum Angkut menjadi salah satu wisata edukasi pertama yang menyungsung tema transportasi. Wisata edukasi ini menyediakan pameran transportasi udara, air dan darat. Banyak zona yang sangat indah disini, seperti Zona Sunda Kelapa, Selandia dan Eropa. Banyak sekali transportasi yang moder sampai zaman dahulu pun ada disini. Sangat cocok untuk di kunjungi bersama anak – anak karena banyak pembelajaran yang bisa kita petik saat mengunjungi wisata ini. Jika tertarik anda bisa mengunjungi Jl. Terusan Sultan Agung No.2, Ngaglik, Kec. Batu.

 

  1. Taman Rekreasi Selecta

Wisata taman Selecta sekarang sangat indah, berbeda saat jaman dahulu. Sekarang fasilitas yang di tujukan oleh wisata ini sangat lengkap dan memadai. Untuk anda yang mengajak anak kecil untuk berlibur, sangat cocok untuk mengunjungi wisata ini. karena terdapat waterbomb dengan wahana air yang sangat seru, berbagai macam wahana untuk dijadikan sebagai outbound anak di malang, dan sebagainya.

Banyak spot yang bisa anda temui disini, ada juga sebuah aquarium yang sangat besar dengan berbagai macam ikan didalamnya. Wisata ini bisa anda jadikan sebagai wisata edukasi untuk anda, karena akan dapat pembelajaran yang sangat seru.

 

  1. Hawai Waterpark

Hawai Waterpark merupakan salah satu wisata anak yang sangat keren dan seru ini bisa manjadi tujuan untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga. Wisata ini sangat menarik dan indah untuk dikunjungi. ada sebuah ombak yang sangat persis seperti tsunami. Anda akan di ajak bermain air dengan seru saat berada di Hawai.

Banyak juga spot yang bisa anda temui. Hawai juga menyediakan sebuah paket untuk outbound anak di Malang, karena berbagai macam wahana outbound yang seru bisa kita temui disini. Anda bisa datang ke Jl. Graha Kencana Utara V, Karanglo, Banjararum, Kec. Singosari, Kabupaten Malang.

 

Itu dia 5 wisata Malang yang sangat cocok untuk anda kunjungi bersama anak – anak untuk menghabiskan waktu liburan anda.